Himawar Gelar Bakti Sosial di Desa Telaga Luhur untuk Meningkatkan Potensi Masyarakat

Himpunan Mahasiswa Waringinkurung
CYBER88 | Serang - Himpunan Mahasiswa Waringinkurung (Himawar) mengadakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) di Desa Telaga Luhur, Kabupaten Serang. Kegiatan ini merupakan bagian dari pengamalan tri darma perguruan tinggi, yaitu pengabdian kepada masyarakat. Kamis 30Januari 2025
Ketua Umum Himawar, Nurhadi, mengatakan bahwa Baksos tahun 2025 ini fokus membangun beberapa aspek untuk membangun potensi di masyarakat. "Kita akan mengadakan kegiatan selama 14 hari, dengan berbagai program yang bisa menunjang kebutuhan masyarakat, seperti penanaman pohon, layanan Dukcapil, pengecekan kesehatan, dan lainnya," ujarnya.
Nurhadi juga menuturkan bahwa Himawar akan fokus mengembangkan pemberdayaan pendidikan dan pertanian untuk membantu melancarkan proses pembelajaran dan mendukung para petani meluaskan tanaman pangannya. "Kita akan membantu les yang belum terlegalitaskan keberadaannya, dan membina anak-anak sekolah dan masyarakat dalam memperluas area penanaman," jelasnya.
Himawar juga bekerja sama dengan berbagai instansi untuk mengadakan kegiatan baksos ini. "Kita tidak sendiri melainkan ada instansi pemerintahan yang kita ajak kerjasama untuk mendukung kegiatan ini. Mudah-mudahan kegiatan kita bisa berdampak pada masyarakat," paparnya.
Kegiatan Baksos Himawar di Desa Telaga Luhur diharapkan dapat meningkatkan potensi masyarakat dan memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat.
Komentar Via Facebook :