Sejumlah Jurnalis Gelar Konsolidasi Bentuk SWI Sukabumi Raya 

Sejumlah Jurnalis Gelar Konsolidasi Bentuk SWI Sukabumi Raya 

CYBER88 | Sukabumi -- Tindaklanjuti surat mandat dari DPP Sekber Wartawan Indonesia (SWI) nomor :0128/SM-DPD/DPP-SET/II/2023, para penerima mandat mengundang sejumlah jurnalis yang ada di Kabupaten/Kota Sukabumi untuk bermusyawarah dan membentuk kepengurusan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) SWI Sukabumi Raya.

Kegiatan yang berlangsung di daerah
Plut, Desa Sukamulya, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi rabu (15/3) dihadiri sejumlah jurnalis dari berbagai Media.

Mereka pun sepakat untuk mengibarkan panji SWI di Sukabumi Raya ini dan H.Unang Sudarma SH.MSi. dan Sunandar,SH.MH didaulat sebagai Pembina DPD SWI Sukabumi Raya.

Sementara, Ujang Saepudin terpilih sebagai Ketua dan Engkus Kusnadi sebagai Wakil ketua, Iim Kaspian.sebagai Sekretaris serta jajaran pengurus lainnya sehingga tersusunlah kepengurusan DPD SWI Sukabumi Raya sesuai dan mengacu apa yang telah tertuang dalam AD/ART SWI.

Ketua terpilih Ujang Saepudin dalam sambutannya mengatakan, dengan terbentuknya DPD SWI Sukabumi Raya, dapat menjadikan ajang silaturahmi dan menambah persaudaraan.

"Disamping itu juga saya yakin bahwa setiap manusia memiliki kelebihan dan kekurangan termasuk diri saya," Ujarnya.

"Rapat konsolidasi yang kedua yakni pembentukan pengurus serta melengkapi administratif data pengurus seperti formulir pendaftaran, mengisi Fakta Integritas, mengumpulkan ID Card media dan fhoto pengurus agar dapat segera kita kirimkan ke DPP SWI Pusat berikut Berita Acara (BA) hasil pembentukan dan juga Susunan Struktur kepengurusan, serta daftar hadir dan dokumen fhoto kegiatan.

Itu semua kita akan masukkan kedalam file pdf untuk kita layangkan ke Pusat DPP SWI dan kita berharap agar segera mendapatkan dan diterbitkannya Surat Keputusan (SK) DPD SWI Sukabumi Raya,"papar Ujang.

Sekjen DPD SWI, Iim Kaspian menambahkan bahwa setelah semunya beres akan segera melaksanakan agenda-agenda salah satunya apa saja yang bisa menjadi skala prioritas dalam hal berorganisasi di wadah SWI.

Komentar Via Facebook :