Peringatan Harkodia 2024 di Kota Cimahi Momen untuk Teguhkan Komitmen Antikorupsi

CYBER88 | Cimahi – Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Harkodia) 2024 yang diselenggarakan Pemerintah Kota Cimahi di Technopark, Kamis (12/12), bukan hanya sekadar seremonial, tetapi juga menjadi momentum penting bagi seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menanggulangi korupsi di kota ini.
Dalam acara yang digelar oleh Dinas Komunikasi dan Informasi Kota Cimahi, berbagai pihak, termasuk pejabat pemerintah dan aparat penegak hukum, menegaskan komitmennya untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih, transparan, dan bebas dari praktik korupsi.
Penjabat Sekretaris Daerah Kota Cimahi, Budi Raharja, dalam sambutannya, menyatakan bahwa pemberantasan korupsi bukan hanya tugas pemerintah, melainkan tanggung jawab bersama seluruh lapisan masyarakat.
“Kami berkomitmen untuk terus menggalakkan pencegahan dan pemberantasan korupsi di Kota Cimahi.
Ini bukan hanya tugas birokrat, tetapi juga seluruh masyarakat harus terlibat,” tegas Budi.
Acara yang dihadiri oleh perwakilan dari Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), dan Kejaksaan Negeri Cimahi, menggarisbawahi pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam memberantas korupsi.
Ketua DPRD Kota Cimahi, Wahyu Widiatmoko, juga memberikan dukungannya, menilai acara ini sebagai momen yang tepat untuk meneguhkan komitmen bersama dalam menciptakan pemerintahan yang bersih dan bebas korupsi.
“Peringatan Harkodia ini penting untuk mengingatkan kita bahwa upaya pemberantasan korupsi harus terus dilakukan,” ujarnya.
Kepala Kejaksaan Negeri Cimahi, Arif Raharjo, menekankan pentingnya kerjasama antara aparat penegak hukum dan pemerintah daerah.
Menurutnya, kampanye Harkodia tidak hanya berfungsi untuk memberikan tindakan represif terhadap pelaku korupsi, tetapi juga sebagai langkah preventif untuk mengedukasi masyarakat tentang bahaya korupsi
"Pemberantasan korupsi membutuhkan sinergi yang erat antara semua pihak Kampanye seperti ini mendorong kesadaran bersama tentang pentingnya budaya antikorupsi," ujar Arif.
Perwakilan dari KPK, Irawati, turut mengapresiasi langkah Pemerintah Kota Cimahi yang aktif memperingati Harkodia 2024.
Ia menekankan bahwa peringatan ini merupakan bukti nyata keseriusan seluruh pihak dalam mendukung pemberantasan korupsi.
“Kami mengapresiasi upaya Pemerintah Kota Cimahi dan semua stakeholder yang berperan aktif dalam peringatan ini. Ini adalah contoh komitmen bersama yang patut dicontoh,” kata Irawati
Irawati juga mengingatkan bahwa peringatan Harkodia yang diperingati setiap 9 Desember, sejalan dengan momentum yang ditetapkan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), bertujuan untuk memperkuat tekad seluruh negara dalam pemberantasan korupsi.
“Tagline Harkodia tahun ini, ‘Teguhkan Komitmen untuk Indonesia Maju’, mengingatkan kita bahwa pemberantasan korupsi harus dilakukan secara terus-menerus di semua level, dimulai dari daerah,” jelasnya.
Dengan kolaborasi yang semakin solid antara pemerintah daerah, penegak hukum, dan masyarakat, Kota Cimahi berharap dapat menciptakan tata kelola pemerintahan yang lebih bersih, transparan, dan akuntabel, sekaligus mewujudkan iklim ekonomi yang sehat dan berdaya saing
Peringatan Harkodia 2024 di Kota Cimahi menjadi bukti nyata bahwa upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi adalah tanggung jawab bersama yang harus terus diperjuangkan demi masa depan yang lebih baik.
Komentar Via Facebook :