4 Tahun Berkarya, Cyber88 Gandeng Disabilitas di HDI dalam Event Dicyberitas
CYBER88 | Cilegon – Media Cyber88 merayakan anniversary ke-4 pada 30 November kemarin, yang berdekatan dengan Hari Disabilitas Internasional pada 3 Desember. Atas kerjasama program yang terjalin sebelumnya, acara kali ini bertema "Dicyberitas".
Menghadapi tahun baru 2023, Cyber88 melakukan evaluasi terhadap kinerja di tahun 2022 yang terselip pada rangkaian acara selama 4 hari tersebut. Anyer menjadi lokasi terpilih sebagai tempat berlangsung acara, hingga berujung di acara puncak yang berlangsung di Kota Cilegon.
Kadis Kominfo Kota Cilegon, Didin Maulana mewakili Walikota Helldy Agustian untuk hadir dan menyampaikan sambutannya pada puncak acara yang membahas tentang media massa sebagai produk intelektual yang diharuskan untuk mampu memberikan informasi dan edukasi terhadap pembaca dari berbagai lini.
Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial mewakili Dinas Sosial Kota Cilegon turut hadir pada kesempatan tersebut bersama Jajaran Redaksi Media Cyber88 untuk melakukan diskusi ringan terkait kegiatan sosial yang saat ini para disabilitas sebagai targetnya.
Diramaikan oleh penampilan adik-adik dari Sekolah Kebutuhan Khusus Negeri 1 Kota Cilegon, Pertuni Kota Cilegon, Lagoon Band dari Lapas Cilegon, dan atraksi debus sebagai simbol budaya Banten.
Mewakili jajaran Pendiri Media Cyber88, Tommy Freddy Manungkalit selaku Pemimpin Redaksi menyampaikan terimakasihnya atas dukungan dari Pemkot Cilegon demi berlangsungnya acara dan kegiatan-kegiatan jurnalistik di wilayah Kota Cilegon.
"Media bukanlah momok masyarakat, jadi jangan di takuti, karena hadirnya Media/Pers ini ialah menyampaikan informasi yang fakta sesuai di lapangan, dengan tujuan masyarakat bisa berasumsi cerdas dan tidak mudah menerima berita hoax," ujar Tommy.
Kegiatan Discyberitas ini adalah suatu bentuk betapa Cyber88 sangat peduli dengan Disabilitas. Yang mana mereka butuh perhatian bukan hanya dari keluarga tapi dari masyarakat luas. Hal ini juga disampaikan oleh Sherley Kowanda Nurizky sebagai Kaperwakilan Wilayah Media Cyber88 Provinsi Banten sekaligus Ketua Panitia.
"Saya sering mengadakan kegiatan dengan anak-anak Disabilitas. Banyak ilmu dan pengalaman yang bisa saya serap dan saya banyak belajar dari mereka. Mereka bisa jika mereka diberi kesempatan dan mereka 'tak ingin di beda-bedakan. Pemerintah Kota Cilegon selalu memberikan saya kemudahan untuk bisa mewujudkan kegiatan-kegiatan saya," tuturnya.
"Harapan saya, semoga kedepan Pemerintah Kota Cilegon bisa menjadi percontohan juga bagi kaum Disabilitas di daerah lain. Juga menjadi kota yang ramah disabilitas, menjadi kota yang paling modern, cerdas, dan bermartabat," pungkasnya.


Komentar Via Facebook :