DPD IWOI Kabupaten Majalengka Rayakan Anniversary Ke-1: Perkuat Sinergitas dan Profesionalisme Jurnalis

DPD IWOI Kabupaten Majalengka Rayakan Anniversary Ke-1: Perkuat Sinergitas dan Profesionalisme Jurnalis

CYBER88 | Majalengka — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Wartawan Online Indonesia (IWOI) Kabupaten Majalengka merayakan anniversary ke-1 di Villa Apuy Argapura. Minggu,(13/01/2025).

Acara ini dihadiri oleh Ketua Umum DPP IWO Indonesia, NR. Icang Rahardian S.H., dan tamu undangan lainnya. 

Dalam sambutannya ketua umum DPP IWO NR Icang Rahardian S H mengatakan, "Tugas pokok IWO Indonesia adalah mendidik, membina, dan membela. Jangan coba-coba menulis berita tanpa datang ke TKP dan mencari narasumber,"

Ketua DPD IWOI Kabupaten Majalengka, Fahmi menambahkan dan mengucapkan terima kasih atas kekompakan dan kehadirannya selama ini.

"Saya ucapkan terima kasih kepada para sahabat IWO Indonesia dan rekan-rekan organisasi di Majalengka, Perkuat sinergitas dan tingkatkan profesionalisme jurnalis untuk menyongsong verifikasi Dewan Pers," kata Fahmi.

Kegiatan antara lain  Pemotongan tumpeng,Penyerahan SK perubahan kepengurusan, Pemberian santunan anak yatim piatu dan Jompo di akhiri dengan  diskusi dan pembahasan agenda kerja 2025

 

Komentar Via Facebook :