Pembatalan Komitmen Sepihak, PT. Pratama Abadi Industri Didemo!

Pembatalan Komitmen Sepihak, PT. Pratama Abadi Industri Didemo!

PT. Pratama Abadi Industri di Demo Masyarakat Limbangan - Arsy (Pagar Nusa) Doc.

CYBER88 | Garut -- Buntut dari pembatalan sepihak komitmen antara PT. Pratama Abadi Industri dengan masyarakat BL. Limbangan berujung Demo.

Masyarakat limbangan yang kecewa atas keputusan dari perusahaan sepatu tersebut akhirnya mendatangi Lokasi dan berdemo didepan Pabrik yang berlokasi di Cijolang. (Rabu, 24/02/2021)

Diantara masyarakat yang berdemo, hadir juga dari ormas Pemuda Pancasila, Pagar Nusa, Banser dan juga Tokoh-tokoh masyarakat dari Kec. BL. Limbangan yang ikut menyampaikan rasa kekecewaan nya terhadap PT. Pratama Abadi Industri terkait pembatalan sepihak komitmen yang telah disepakati juga ditandatangani antara Perusahaan dan Masyarakat BL. Limbangan.

Sebagaimana yang tertuang didalam surat pernyataan yang dibuat oleh PT. Pratama Abadi Industri sendiri dihadapan Bupati Garut, Forkopimda Kab. Garut, Ketua MUI, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan BL.Limbangan, Pimpinan Pondok Pesantren Assa’adah selaku perwakilan masyarakat Kecamatan BL. Limbangan di Pendopo Garut, 18 Agustus 2020 dalam waktu 30 hari akan merealisasikan komitmennya namun faktanya hingga tiba waktunya surat pernyataan tersebut tidak juga terealisasikan.

Sikap arogansi dari PT. Pratama Abadi Industri semakin menjadi jadi, pada tanggal 15 Februari 2021 dengan santai nya menyampaikan bahwa komitmen tersebut tidak dapat dipenuhi dengan alasan yang sangat tidak mendasar dan tidak bisa diterima dengan akal sehat.

Atas sikap tersebut, timbulah rasa kekecewaan yang luar biasa dan dianggap sebagai bentuk pelecehan terhadap masyarakat Limbangan yang seharusnya bisa di selesaikan dengan jalan yang baik dan juga bijaksana.

Sampai berita ini diterbitkan, Demo masih berlangsung dan menunggu keputusan Negosiasi dari Perwakilan Pendemo dan Pihak Perusahaan. - (Red


Komentar Via Facebook :