Unit Lakalantas Polresta Sukabumi Berhasil Damaikan Kasus Laka

Unit Lakalantas Polresta Sukabumi Berhasil Damaikan Kasus Laka

Tampak Anggota Laka Lantas Polresta Sukabumi Memediasi dua kubu keluarga yang terlibat Laka

CYBER88 | Sukabumi., -- Buntut terjadinya peristiwa kecelakaan lalu lintas di jalur jalan raya  Lembursitu Kota Sukabumi, Senin lalu (21-12-2025) Antara motor dengan mobil Angkot yang tadinya terjadi perseteruan, dengan kepiawaian para petugas kedua pihak akhirnya bisa berdamai .

Peristiwa terjadinya kecelakaan itu sendiri terjadi sekitar pk.6.30 dijalur jalan raya lalu lintas Lembursitu. Saat itu, Muhammad Ilham salah seorang karyawan Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Sukabumi dengan mengendarai motor Honda Tigernya asyik melaju menuju tempat kantornya di Palabuhanratu. 

Ketika Ilham tiba pas di betulan Pom Bensin Lembursitu, tiba-tiba sebuah mobil angkot yang dikemudikan Tarsudin, membelok putar arah secara mendadak.Karuan saja Muhammad Ilham yang sedang melaju, hilang kendali dan keseimbangan sehingga terjadilah tabrakan maut yang tidak bisa dihindarkan .

Sementara itu Iptu Pol.Robeat dari Satuan Laka Lantas Polresta Sukabumii, setelah mendapat laporan terjadinya peristiwa kecelakaan tersebut diperintahkan oleh Kanit Laka Lantas Polresta Sukabumi. Ipda Pol. Andhika Prastistha.S.Tr.K untuk menanganinya .

Setibanya di Tempat Kejadian Perkara (TKP) Iptu.Pol.Robeat langsung melakukan Olah TKP , ternyata yang mengalami luka parah kelihatannya pengemudi motor Muhammad Ilham terdapat luka-luka dibagian muka, demikian pula dengan kendaraan mereka, ke duanya mengalami rusak parah .

Untjk menghindari hal- hal yang tak diinginkan atau ikut campur nya pihak ke tiga dalam, Iptu Pol.Robeat langsung menyelamatkan korban ke RSUD Al Mulk yang kebetulan berada tidak jauh dari TKP . Sedangkan Supir Angkot Tarsudin selamat sedikitpun tidak mengalami cidera .

"Dalam peristiwa tersebut memang tidak ada korban jiwa namun terdapat korban luka- luka agak parah yang diderita oleh Muhammad Ilham .Sementara ke dua kendaraan milik mereka kerusakannya cukup parah dan yang lebih parah milik Ilham .

Selanjutnya dari duanya telah Kami buat Berita Acara Pemeriksaan (BAP) .Karena perkara ini merupakan musibah yang Kita tidak kehendaki, pihak Kami gelah memberikan pandangan-pandangan yang positif dan melakukan mediasi sehingga pada akhirnya mereka bermusyawarah, berdamai secara kekeluargaan dan berikrar secara tertulis tidak akan Saling menuntut dikemudian hari, serta disaksikan oleh keluarga dari kedua belah pihak., " Ungkap Petugas .

Komentar Via Facebook :